Ketua Panti Asuhan Aisyiyah Ucapkan Terima Kasih Dan Apresiasi Kepada Polres Bangka Barat

oleh -2500 Dilihat

 

Babar,Poltamnews.com  –  Dalam Rangka Hut Bhayangkara ke-77 Polres Bangka Barat yang dipimpin langsung oleh Kapolres Bangka Barat AKBP catur Prasetyo SIK memberikan bantuan sosial salah satunya panti asuhan Aisyiyah. Jumat. (02/06/2023)

Ketua Pengurus Panti Asuhan Aisyiyah Ibu Rina di Kecamatan Muntok, Kabupaten Bangka Barat, memberikan ucapan terimakasih dan apresiasi kepada Polres Bangka Barat atas bantuan sembako yang diserahkan langsung oleh Kapolres Bangka Barat, Kapolres Bangka Barat AKBP Catur Prasetiyo SIK, dalam rangka merayakan Hari Ulang Tahun Bhayangkara yang ke-77

Ketua Pengurus Panti Asuhan Aisyiyah Ibu Rina merasa terharu dan sangat mengapresiasi Bantuan sembako, diharapkan bansos ini dapat membantu anak-anak di panti asuhan Aisyiyah.

Ibu Rina menyampaikan terima kasih kepada Kapolres Bangka Barat, AKBP Catur Prasetiyo SIK, atas perhatian dan kepeduliannya terhadap Panti Asuhan Aisyiyah.

” Kami mengucapkan apresiasi dan terima kasih kepada Polres Bangka Barat yang telah memberikan bantuan berupa sembako pada panti asuhan Aisyiyahh, semoga ini dapat bermanfaat terima kasih bapak Kapolres Bangka Barat” tutur Ibu Rina

Kapolres Bangka Barat, AKBP Catur Prasetiyo SIK, menjelaskan bahwa bantuan sembako ini merupakan salah satu upaya Polres Bangka Barat untuk mempererat Silaturahmi dengan berbagai pihak di wilayahnya, dan kegiatan ini juga merupakan rangkaian dari HUT Bhayangkara ke-77

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *