HUT BMT Fajar Bina Sejahtera ke-26 Gelar Lomba Mewarnai Tingkat TK se-Kota Metro

oleh -0 Dilihat
oleh

Poltamnews.com |KOTA METRO 

Gebyar Lomba Menggambar dan Mewarnai Tingkat TK se-Kota Metro, yang diinisiasi oleh Koperasi Simpan Pinjam dan Pembiayaan Syari’ah (KSPPS ) BMT Fajar Bina Sejahtera Kota Metro.

Hal tersebut terlaksana dalam rangka HUT BMT Fajar Bina Sejahtera  Kota Metro yamg ke-26,  yang diikuti 50 TK se-Kota Metro dengan jumlah peserta 160 peserta, acara tersebut berlangsung di Lapangan Tenis AB Indoor, jalan Teri Metro Timur. Kamis (07/12/2023).

Hadir dalam acara tersebut Walikota Metro yang diwakili oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Metro Suwandi, Kepala BMT Fajar Bina Sejahtera Ali Masykur beserta tamu undangan.

Sementara itu Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Metro Suwandi mengapresiasi atas terselenggaranya Lomba Menggambar dan Mewarnai tingkat TK se-Kota Metro.

Kegiatan yang dilakukan oleh Koperasi Simpan Pinjam dan Pembiayaan Syari’ah (KSPPS) BMT Fajar Bina Sejahtera, agar bisa terus berkolaborasi dalam upaya membangun Generasi Emas Metro Cemerlang (Gemerlang).

” Dalam rangka HUT ke-26 BMT Fajar Bina Sejahtera dapat maju terus, tumbuh dan berkembang menjadi lebih baik lagi serta dapat terus bersinergi dengan Pemerintah Kota Metro dalam rangka membangun dan mengembangkan pendidikan khususnya bagi usia dini, kegiatan menggambar dan mewarnai dapat untuk melatih motorik, konsentrasi, Kreatifitas, dan Imajinasi serta Sebagai media berekpresi dalam mengasah potensi Anak-anak,” ungkap Suwandi.

Selanjutnya Suwandi mengajak Para Orang tua agar mensupport seluruh aktifitas yang bisa membantu pertumbuhan dan perkembangan anak,” Bukan hanya Kalistung (angka, menulis dan berhitung), lomba menggambar dan mewarnai juga dapat Untuk menyeimbangkan kemampuan kognitif ,efektif serta fsikomotor anak, agar nanti nya tumbuh kembang anak dapat optimal,” imbuhnya.

Lebih lanjut, Suwandi mengucapkan,” Selamat Hut ke-26,Ini adalah upaya BMT Fajar Bina Sejahtera dalam turut serta mencerdaskan kehidupan bangsa, kususnya anak-anak jenjang TK,” pungkasnya.

Ditempat yang sama ketua BMT Fajar Bina Sejahtera Kota Metro Ali Masykur menyampaikan bahwa, perlombaan tersebut merupakan bentuk support dari BMT Fajar Bina Sejahtera pada HUT yang ke-26.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada TK yang menjadi support kita,” singkat Ali Masykur. (Jjs).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *