,

Pentingnya MPLS di Awal Tahun Pelajaran Baru

oleh -0 Dilihat
Foto
Menyambut Murid Baru SD Negeri 52 Pangkalpinang

Disusun Oleh : Susana, S.Pd.SD, Kepala Sekolah SD Negeri 52 Pangkalpinang

 

Poltamnews.com – Pendidikan adalah upaya mentranfer ilmu pengetahuan, keterampilan, dan memperluas wawasan serta tak kalah penting pendidikan adalah membentuk kepribadian peserta didik yang berakhlak mulia atau dengan kata lain membentuk karakter peserta didik. Hal ini sesuai dengan fungsi dan tujuan pendidikan nasional pada Undang – undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003 Tentang Sistem Pendidikan Nasional Bab II Pasal 3 yang menyatakan bahwa:

Pendidikan Nasional berfungsi mengembangkan kemampuan dan membentuk watak serta peradaban bangsa yang bermartabat dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa, bertujuan untuk mengembankan potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman, dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan serta menjadi warga negara Indonesia yang demokratis dan bertanggung jawab.

Mengacu kepada Undang- undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sisdiknas setiap memasuki tahun pelajaran baru setiap satuan pendidikan baik tingkat sekolah Dasar, sekolah menengah pertama maupun sekolah lanjutan atas dan bahkan perguruan tinggi melaksanakan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah yang disingkat MPLS.

Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah ( MPLS) yang biasa dikenal dengan Masa Orientasi Sekolah (MOS) merupakan kegiatan yang dilaksanakan di sekolah diadakan setiap awal tahun pelajaran untuk menyambut kedatangan para peserta didik baru. Dengan adanya kegiatan masa pengenalan lingkungan sekolah (MPLS) memberikan manfaat yang sangat berpengaruh terhadap peserta didik baru antara lain, menumbuhkan rasa percaya diri pada diri peserta didik baru ketika bertemu dengan orang lain, meningkatkan kemampuan berinteraksi peserta didik baru baik secara individu dengan individu baru ataupun individu dengan kelompok, melatih kemampuan dalam bersosialisasi dengan lingkungan sekitar dan kemampuan untuk beradaptasi dengan lingkungan yang baru. Dan membantu peserta didik beradabtasi dengan lingkungan sekolah dan sekitarnya, antara lain terhadap aspek keamanan, saran dan prasarana sekolah menumbuhkan interaksi positif antar siswa dan warga sekolah lainnya serta menumbuhkan motivasi dan cara belajar efektif, menggali minat dan bakat serta potensi peserta didik secara spesifik.

Tahun pelajaran baru tahun 2023/ 2024 ini berbeda pelaksanaan masa pengenalan lingkungan sekolah seperti tahun pelajaran yang lalu selama 3 hari saja namun tahun pelajaran 2023/ 2024 ini masa pengenalan lingkungan sekolah dan sesuai dengan kalender pendidikan dari dinas pendidikan dan kebudayaan selama 2 Minggu yakni dari tanggal 17 Juli sampai 31 Juli untuk mendukung Transisi PAUD ke SD yang menyenangkan merupakan gerakan peserta didik PAUD ke SD sederajat dengan cara menyenangkan dan di mulai sejak tahun pelajaran baru.

Dalam pelaksanaan pengenalan lingkungan sekolah sekolah bagi peserta didik baru sangat penting dan perlu dilakukan kegiatan yang bersifat edukatif dan kreatif untuk mewujudkan sekolah sebagai tempat belajar yang ramah lingkungan dan nyaman, sehingga peserta didik berada di sekolah merasa betah dan nyaman serta aman meskipun ada juga yang masih malu- malu, ada yang menangis tapi ada juga yang ceria, berani dan senang.

MPLS adalah kegiatan pertama yang dilakukan oleh peserta didik untuk pengenalan program sekolah, sarana dan prasarana sekolah, cara belajar, mengetahui tata tertib sekolah, penanaman konsep pengenaan diri dan pembinaan awal budaya sekolah, sehingga tercipta proses belajar mengajar yang menyenangkan dan bermutu dangan pendidik yang berpengalaman dan memiliki kemampuan serta berdedikasi demi psererta didik yang cerdas dan berkarakter.

Demikian juga pelaksanan masa pengenalan lingkungan sekolah (MPLS) di SD Negeri 52 Pangkalpinang tahun pelajaran 2023/ 2024 dengan menerapkan materi dan kegiatan yang mengedukasi dan kreatif, inovasi sebelumnya para guru – guru dan tenaga tendik serta semua warga sekolah ikut berpartisipasi aktif melaksanakan kegiatan masa pengenalan lingkungan sekolah yang terlebih dulu mengadakan rapat persiapan dan pemantapan di hari Kamis sebelum anak- anak masuk sekolah. Sehingga kegiatan masa pengenalan lingkungan sekolah di SD Negeri 52 Pangkalpinang dapat dilaksanakan dengan tertib, terarah, lancar dan sesuai dengan harapan dan tujuan dari pengenalan lingkungan sekolah bahwa benar- benar tercapai dan menyenangkan bagi peserta didik baru.

Kegiatan pelaksanaan masa pengenalan lingkungan sekolah di SD Negeri 52 Pangkalpinang hari pertama sekolah yakni di tanggal 17 Juli 2023 dengan menyambut para peserta didik yang didampingi oleh orang tua peserta didik di pintu gerbang sekolah dan guru- guru dan tendik sudah siap menyambut kedatangan peserta didik dan tendik dengan diiringi lagu yang judulnya “ Guruku tersayang “

Yang kutipan lagunya adalah sebagai berikut

Pagiku cerahku

Matahari bersinar

Ku gendong tas merahku dipundak

Selamat pagi semua kunantikan dirimu

Begitu semangatnya dengan langkah kaki yang tegap dan senyum yang sumringah peserta didik dan orang tua memasuki pintu gerbang sekolah disambut dengan senyum, sapa, salam, santun dan sopan yang menjadi budaya sekolah atau dikenal dengan 5 S , Dan tak kalah semangat bagi peserta didik yang naik ke kelas yaitu peserta didik kelas 2, 3, 4, 5 dan 6 untuk kembali ke sekolah untuk belajar dan belajar lagi, selanjutnya di hari pertama sekolah semua peserta didik berbaris di halaman sekolah sebagai pembuka wal tahun pelajaran baru dan kepala sekolah memberikan pengarahan dan ucapan selamat datang dan selamat mengikuti masa pengenalan lingkungan sekolah bagi peserta didik baru dan juga peserta didik yang sudah naik ke tingkat berikut untuk kembali mempersiapkan diri mereka, dan kepala sekolah memperkenalkan guru- guru dan tenaga kependidikan ibarat pepatah mengatakan “Tak Kenal Maka Tak Sayang” dan selanjutnya para guru dan tendik langsung memperkenal diri mereka dan mata pelajaran serta guru kelas berapa yang mereka ampu.

Adapun kegiatan selanjutnya guru kelas 1 mengajak peserta didik jalan- jalan sambil berbaris dan bergandengan tangan untuk melihat seluruh ruang baik itu ruang kepala sekolah, ruang guru dan ruang tenaga administrasi, ruang perpustakaan, ruang kelas, serta mushola, kantin sekolah, ruang UKS, tempat parkir dan toilet.

Selanjutnya hari ke dua sama dengan hari pertama para guru dan tendik menyambut peserta didik hanya saja kegiatan berbeda dengan hari pertama peserta didik oleh guru kelas mengajak peserta didik untuk belajar sambil bermain biar lebih akrab antara guru dan peserta didik serta saling kenal dengan teman- teman satu kelas.

Hari ke tiga peserta didik menyanyikan lagu anak- anak, dan guru kelas menyampaikan tata tertib sekolah yang harus dipatuhi oleh peserta didik.

Hari ke empat kegiatan peserta didik oleh guru mata pelajaran pendidikan agama Islam diajarkan bagaimana akhlak yang baik terhadap orang tua di rumah, di sekolah terhadap Bapak/ Ibu Guru dan juga terhadap teman- teman di sekolah dan bagaimana berbuat baik terhadap orang lain. Diajarkan juga doa – doa kepada peserta didik baru serta memberikan pembinaan karakter sejak dini.

Hari ke lima biasanya baik peserta didik baru dan kakak kelas melaksanakan kegiatan kultum bersama dengan guru dan tendik serta infak atau sedekah Jumat dan selamjutnya di hari ke enam kami senam bersama dan melaksanakan kegiatan kerja bakti.

Alhamdulillah di Minggu pertama kegitan pengenalan lingkungan sekolah telah selesai dan masih melanjutkan kegiatan di Minggu terakhir kegiatan pengenalan lingkungan sekolah di SD Negeri 52 Pangkalpinang dengan memyambut peserta didik dan guru- guru sudah siap berdiri di pintu gerbang sekolah dengan mengedepankan budaya sekolah yang 5 S yaitu sapa, senyum, salam, santun dan sopan sehingga peserta didiklebih semangat berada di sekolah dan dengan diiringi lagu guru ku tersayang.

Dan lanjut tema di kegiatan Minggu terakhir kegiatan edukasi menyampaikan bagaimana sikap terhadap orang tua ayah dan ibu dan guru- guru serta bersikap saling menghormati dan menghargai teman sepermaian dan guru kelas 1 juga disela- sela memberikan materi yang menyenangkan juga melaksanakan gerakan- gerakan seperti tepuk tangan, dan juga atraksi pesrta didik dengan menyanyi dan menari sehingga peserta didik merasa senang dan gembira.

Dan ada beberpa kegitan pilihan yang dilasanakan masa pengenalan lingkungan sekolah antara lain pengenalan tata cara dan etka makan, penggunaan fasilitas tolet dan tata cara berpakaian/ sepatu. Dan kegiatan kerja bakti membersihkan lingkungan sekolah dan pengenalan tata cara membuang sampah sesuai jenis sampah.

Di hari penutupan kegiatan pengenalan lingkungan sekolah kami akan menghadirka nara sumber dari kampung dongeng oleh bunda Destri untuk mendongeng di SD Negeri 52 Pangkalpinang sehingga peserta didik merasa senang dan terhibur dan membangkitkan semangat peserta didik untuk dapat menyalurkan bakat dan minat peserta didik dengan tujuan peerta didik berani tampi percaya diri menyampaikan ide atau gagasan atau bercerita di depan orang banyak dan sebagai modal bagi peserta didik bila ada perlombaan bercerita yang biasanya di selenggrakan oleh perpustakaan kota dan provinsi mengasah bakat dan minat serta mengembangkan bagaimana berbahasa Indonesia yang baik dan benar. Dan bagi peseta didik kelas 5 dan 6 berlatih bari berbaris dalm rangka mengikuti pawai untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia dan meningkatakan kedisiplinan, tanggung jawab dan cinta Tanah Air.

Pentingnya pelaksanaan masa pengenalan lingkungan (MPLS) yang dimulai setiap tahun pelajaran baru adalah dapat di simpulkan membantu peserta didik baru untuk mengenal lebih dekat dengan lingkungan sekolah, sehingga tercipta suasana edukatif yang kondusif, mendorong peserta didik baru bersikap proaktif dan mengenal lebih akrab dengan guru, karyawan dan kakak- kakak kelasnya sehingga peserta didik merasa lebih nyaman, aman, dan menyenangkan, berada dilingkungan sekolah seperti merasa di rumah sendiri serta peserta didik dapat membangun kekompakan dengan teman sekelas, serta mengurangi rasa cemas dan stres sehingga proses pembelajaran dapat berjalan dengan lancar dan aktif serta menunjang kemajuan sekolah dengan mengedapankan akhlak dan karakter serta meningkatkan prestasi belajar peserta didik.

Dan pentingnya pelaksanaan masa pengenalan lingkungan sekolah peserta didik lebih siap dan termotivasi menghadapi proses pembelajaran serta secara fisik dan mental dan emosional yang tidak menutup kemungkinan peserta didik akan menghadapi gejolak emosi antara mematuhi aturan dan perbedaan yang beraneka ragam dalam satu kelas yang teman sekolah mereka dengan latar belakang keluarga, lingkungan yang berbeda dan hobi mereka peserta didik yang berbeda pula, itupun tidak lepas dari kemampuan dan kesabaran Bapak dan ibu guru dalam menghadapi berbagai perbedaan itulah pentingnya kerjasama yang baik dengan orang tua peserta didik saling berkolaborasi dan menjalin silahturahmi dan menjaga keharmonisan hubungan yang baik antara guru dengan orang tua pserta didik dan semoga pelaksanaan masa pengenalan lingkungan sekolah tahun pelajaran baru yang akan datang lebih mengedukasi, kreatif dan lebih inovasi bagi peserta didik sebagai generasi emas, generasi yang cerdas dan berakhlak, serta beriman dan bertaqwa.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *