Waspada Banjir, Babinsa Koramil 432-03/Lepar Imbau Warga Desa Kumbung Jaga Kebersihan Lingkungan

oleh -0 Dilihat

Poltamnews.com |BANGKA SELATAN– Babinsa Koramil 432-03/Lepar, Kodim 0432/Bangka Selatan, Sertu Agus Wiyono jalin Silaturahmi bersama masyarakat Desa Kumbung, Kecamatan Lepar Pongok, Kabupaten Bangka Selatan, Minggu (5/11/2023).

Sertu Agus Wiyono mengatakan, pertemuan dan silahturahmi ini tujuannya untuk mengajak warga agar lebih aktif menjaga kebersihan lingkungan dan selalu meningkatkan kewaspadaan di titik rawan bencana banjir. Mengingat saat ini sudah memasuki musim penghujan.

“Mengingat saat ini sudah masuk musim penghujan, mengantisipasi dini pada banjir sangat penting dilakukan, kebersihan lingkungan merupakan kunci utama dalam menghindari banjir,” kata Agus.

Ia menambahkan musim penghujan telah tiba, hal ini merupakan langkah awal pencegahan sangat penting dilakukan untuk antisipasi resiko bencana.

“Masyarakat untuk selalu aktif menjaga kebersihan lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan dan melakukan pembersihan di rumah masing-masing,” ujar Agus.

Sertu Agus berharap peran serta masyarakat Desa Kumbung sehingga bisa mengurangi bahaya banjir serta dapat menurunkan stunting.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *