25 Oktober Ditetapkan Hari Jadi Kota Toboali, Erwin: Mari Bersinergi Membangun Negeri

oleh -0 Dilihat

Poltamnews.com | BANGKA SELATAN -Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bangka Selatan, Erwin Asmadi mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama saling bersinergi dalam membangun Negeri Junjung Besaoh.

Ajakan ini disampaikan Erwin pada saat Rapat Paripurna peringatan Hari Jadi Kota Toboali ke 315 yang secara resmi telah ditetapkan setiap tanggal 25 Oktober, di Gedung DPRD Bangka Selatan, Rabu (25/10/2023).

Dikatakan Erwin, dengan laju pembangunan saat ini kota Toboali sudah memasuki usia ke-315 tahun, hal ini menjadi salah satu Kabupaten tertua di provinsi kepulauan Bangka Belitung.

“Dengan Slogan ‘Hana-Hini Hame-Hame’ kota Toboali kabupaten bangka selatan ini, dengan budayanya berciri khas melayu terus berbenah diri sejak di pimpin oleh Bupati Riza Herdavid dan Wakil Bupati Debby Vita Dewi, kemajuan pelayanan dan pembangunan bisa dirasakan masyarakat sampai hari ini,” ungkapnya.

Erwin Asmadi berharap, momentum pada peringatan hari jadi kota Toboali ini, pihaknya berharap seluruh stakeholder yang ada di Kabupaten bangka selatan dapat memberikan kontribusi yang signifikan serta mendukung laju pembangunan di daerah Toboali, Kabupaten Bangka Selatan.

“Apa yang menjadi cita-cita kami mempercepat upaya pembangunan dan kesejahteraan masyarakat benar-benar segera terwujud dengan tidak mengabaikan nilai-nilai budaya serta Sejarah yang ada di wilayah daerah Kabupaten Bangka Selatan,” ujarnya.

Rapat Paripurna Peringatan Hari Jadi Kota Toboali ini, dihadiri oleh Wakil Bupati Bangka Selatan, Debby Vita Dewi, serta sejumlah pejabat Forkopimda, Dandim Basel, Kejari Basel, Kapolres Basel, Satpol PP Basel dan anggota dewan DPRD serta insan Pers lainnya.

(Hendrik)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *