TOBOALI, POLTAMNEWS.COM — Pjs. Bupati Bangka Selatan, Dr. Elfin Elyas, menghadiri Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Bangka Selatan pada Rabu (20/11/2024) di Ruang Rapat Paripurna Junjung Besaoh.
Agenda utama rapat ini adalah penyampaian Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2025.
Dalam sambutannya, Dr. Elfin Elyas memberikan apresiasi kepada DPRD, khususnya Tim Badan Anggaran Legislatif, atas saran dan masukan konstruktif dalam penyusunan Ranperda APBD 2025.
Ia menekankan pentingnya sinergi untuk mencapai visi pembangunan Bangka Selatan.
“Hal ini menunjukkan bahwa kita memiliki semangat yang sama untuk membangun Kabupaten Bangka Selatan ke arah yang lebih baik berdasarkan sasaran dan arah kebijakan pembangunan yang telah kita sepakati bersama, dengan mencermati capaian indikator makro pembangunan,” ujarnya.
Lebih lanjut, ia memaparkan hasil analisis kondisi ekonomi daerah yang menjadi dasar penetapan kebijakan pendapatan, belanja, dan pembiayaan untuk tahun 2025.
Target makro pembangunan yang dicanangkan tersebut meliputi:
- Laju pertumbuhan ekonomi sebesar 4,5%
- Penurunan angka kemiskinan menjadi 2,85%
- Pengurangan pengangguran terbuka hingga 4,35%
- Inflasi terkendali di bawah 3%
- Indeks Gini dipertahankan pada 0,205
- Peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) menjadi 70,25
“Kita semua berharap seluruh indikator ini dapat tercapai demi meningkatkan daya saing pembangunan dan kesejahteraan masyarakat Bangka Selatan,” ungkapnya.
Sebagai penutup, Dr. Elfin Elyas mengajak seluruh pihak untuk bersama-sama membahas lebih rinci rancangan belanja dalam RAPBD 2025.
“Saya berharap prosesnya berjalan lancar dan cepat agar manfaatnya segera dirasakan oleh masyarakat,” ucap Elfin.
Rapat tersebut menjadi momen strategis bagi DPRD dan pemerintah daerah untuk menyelaraskan program kerja dan prioritas pembangunan demi kemajuan Bangka Selatan.